Membangun tradisi ilmiah melalui penelitian

Rahardjo, Mudjia (2005) Membangun tradisi ilmiah melalui penelitian. Disampaikan pada mata kuliah Metodologi Penelitian, Sekolah Pascasarjana Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang. (Unpublished)

[img] Text (Full text)
1544.pdf - Presentation

Download (78kB)

Abstract

Universitas hakikatnya adalah institusi akademik dan institusi ilmiah yang salah satu tugasnya adalah mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni melalui penelitian, selain pendidikan dan pengajaran dan pengabdian kepada masyarakat. Tugas demikian bukan pekerjaan ringan dan mudah dikerjakan. Sebab, kenyataannya banyak perguruan tinggi tidak seimbang dalam melaksanakan ketiga tugas tersebut.

Sebagai institusi akademik, universitas mengembangkan disiplin ilmu/jurusan dengan visi dan misi tertentu baik untuk program strata satu (S1), strata 2 (S2) maupun strata tiga (S3). Sebagai institusi ilmiah, universitas membangun warga sivitas akademikanya untuk selalu berpikir kritis, logis dan rasional dengan meninggalkan jauh-jauh cara berpikir emosional dalam menghadapi setiap permasalahan.

Penelitian dipandang sebagai aktivitas ilmiah yang dapat meningkatkan kemampuan bernalar dan berpikiir logis tersebut. Upaya peningkatan kemampuan penelitian tersebut bukan saja penting bagi mahasiswa, tetapi juga mahasiswa. Karena itu, sudah sangat sewajarnya jika di setiap perguruan tinggi mahasiswa juga mendapat perhatian penting dalam kegiatan penelitian. Dosen merupakan salah satu pihak yang turut bertanggung jawab dalam hal meningkatkan keinginan, sikap, dan kemampuan mahasiswanya dalam melakukan penelitian.

Item Type: Teaching Resources
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1605 Policy and Administration > 160511 Research, Science and Technology Policy
Divisions: Faculty of Humanities > Department of English Language and Letters
Depositing User: Mohammad Syahriel
Date Deposited: 27 Feb 2017 15:39

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item