Peningkatan literasi Al-Qur’an bagi warga lanjut usia di Kelurahan Lesanpuro Kedungkandang Kota Malang

Yuniar, Rendhi Fatrisna ORCID: https://orcid.org/0000-0002-9887-8668 and Faruq, Muh. (2023) Peningkatan literasi Al-Qur’an bagi warga lanjut usia di Kelurahan Lesanpuro Kedungkandang Kota Malang. Jurnal Pengabdian Masyarakat Manage, 4 (2). pp. 151-158. ISSN 2797-8451

[img]
Preview
Text
15442.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (593kB) | Preview

Abstract

Literasi Al-Quran warga lanjut usia di Kelurahan Lesanpuro tidak mendapat perhatian serius. Hal ini terlihat dari rendahnya kemampuan membaca Al-Quran saat kegiatan tadarus, khatm Al-Quran, majelis Yasin dan tahlil serta pengakuan pribadi warga. Selain itu juga belum ada tempat belajar Al-Quran bagi lanjut usia. Berdasarkan kondisi tersebut, kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan meningkatkan literasi Al-Quran bagi warga dewasa dan lanjut usia di Kelurahan Lesanpuro terutama yang tinggal di lingkungan sekitar Musala Nurul Huda yang menjadi basis dari kegiatan ini. Kegiatan ini dilakukan dengan metode Community Based Research (CBR) yang melibatkan masyarakat secara aktif dalam merumuskan fokus masalah, strategi pemecahan masalah hingga pelaksanaanya. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk pembinaan dan pendampingan intensif kepada 50 warga lanjut usia mulai bulan Mei hingga Juli 2023. Pembinaan dilakukan dengan menghadirkan narasumber yang memberikan pembinaan teori dan praktik membaca Al-Quran setiap hari Ahad setelah salat Magrib yang diikuti oleh peserta laki-laki dan perempuan secara bersamaan. Sedangkan pendampingan dikemas dalam bentuk setoran (sorogan) praktik bacaan kepada pendamping pada hari Selasa. Peserta kegiatan pendampingan ini dibagi menjadi tiga kelompok dengan melibatkan tokoh masyarakat setempat sebagai pendamping kelompok. Hasil kegiatan ini berdampak pada peningkatan literasi Al-Quran warga dewasa dan lanjut usia baik secara kuantitas maupun kualitas. Yang sebelumnya jarang membaca Al-Quran menjadi lebih sering, yang awalnya terdapat banyak kesalahan fatal menjadi berkurang, yang awalnya tidak memperhatikan masalah hukum dan makna bacaan menjadi peduli dan paham.

Item Type: Journal Article
Keywords: literasi Al-Quran; lanjut usia
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130199 Education systems not elsewhere classified
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies
Divisions: Faculty of Tarbiyah and Teaching Training > Department of Arabic Language Education
Faculty of Tarbiyah and Teaching Training > Department of English Language Education
Depositing User: Rendhi Fatrisna Yuniar
Date Deposited: 04 Sep 2023 10:51

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item