Roibin, Roibin (2023) Model kebijakan administratif pembudayaan dan pengembangan ilmu-ilmu Al-Qur’an di Universitas Islam Al-Qalam Gondanglegi Malang Jawa Timur. Research Report. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, Malang. (Unpublished)
Text
18412.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (748kB) |
Abstract
Telaah empirik seputar model implementasi kebijakan administratif tentang pembudayaan dan pengembangan ilmu-ilmu al-Qur’an dan dampaknya bagi mahasiswa, belum banyak dilakukan oleh para pakar dan ilmuwan al-Qur’an. Semangat kajian yang mereka lakukan masih sebatas pada pola kajian al-Qur’an secara normatif. Sejauh ini, kajian maupun penelitian, masih terfokus menjadikan teks-teks al-Qur’an sebagai wahyu yang hanya didekati secara ontologis-filologis. Pesan-pesan al-Qur’an dalam pandangan mereka semata-mata hanya berada dalam ruang lingkup teks normatif dan belum menyentuh pada ranah-ranah ilmu-ilmu al-Qur’an dengan piranti metodologis-historis. Padahal tanda-tanda perkembangan dan pergeseran epistemologi al-Qur’an dalam kehidupan masyarakat muslim dari waktu ke waktu senantiasa menampakkan potret pergeseran yang sangat dinamis. Keadaan inilah yang senantiasa mendorong motivasi para akademisi untuk mengelaborasi beberapa model implementasi kebijakan administratif tentang pembudayaan dan pengembangan ilmu-ilmu al-Qur’an secara metodologis.
Sesuai dengan data yang digali, penelitian ini menggunakan paradigma definisi sosial dan pendekatan fenomenologis. Sementara itu data yang ada dan terkumpul, akan dianalisis dengan cara deskriptif-kualitatif. Sumber data yang diperlukan dibatasi pada model implementasi kebijakan administratif tentang pembudayaan dan pengembangan ilmu-ilmu al-Qur’an dan dampaknya bagi mahasiswa. Sumber data akan digali, baik dari kalangan akademisi, ustad, santri, maupun kyai seputar yang ada hubungannya secara kelembagaan dengan kampus Universitas Islam al-Qalam Gondanglegi Malang.
Item Type: | Research (Research Report) |
---|---|
Keywords: | Penegmbangan Al-Qurán; pembudayaan; ilmu al-qur'an; implementasi |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science |
Divisions: | Faculty of Sharia and Law > Department of Al-Quran and Tafseer studies |
Depositing User: | Roibin Roibin |
Date Deposited: | 21 Feb 2024 15:22 |
Downloads
Downloads per month over past year
Origin of downloads
Actions (login required)
View Item |