Cholil, Mufidah (2015) Revitalisasi fungsi masjid melalui Posdaya dalam prespektif teori strukturasi. UIN-Maliki Press, Malang. UNSPECIFIED : UNSPECIFIED.
|
Text (fulltext)
1894.pdf - Published Version Download (17MB) | Preview |
Abstract
Ketua Dewan Masjid Indonesia, Jusuf Kalla ketka memberikan materi pada acara Launching Laporan Tahunan Kehidupan Keagamaan di Indonesia 2012 mengungkapkan bahwa perbandingan jumlah masjid dan umat muslim masih terlalu sedikit. Sebab, setap 700 orang umat muslim hanya satu masjid. Sedangkan bagi umat Kristen, setap 274 orang tersedia satu gereja. Bagi umat Katholik, setap 600 orang memiliki satu rumah ibadah. Untuk umat Hindu, setap 161 orang memiliki satu Pura. Setiap 700 umat Budha memiliki satu Vihara. Namun demikian ia menegaskan bahwa umat Islam harus memakmurkan masjid bukan hanya di bidang ibadah tetapi juga dalam bidang ekonomi, pendidikan, sosial dan budaya. Jumlah masjid di Indonesia merupakan terbesar di dunia, karenanya sangat potensial bila dioptmalkan fungsinya.
Dalam perspektf historis, masjid tdak dapat dipisahkan dengan awal mula Islam disebarluaskan. Masjid pertama yang dibangun oleh Rasulullah SAW adalah Masjid Quba’, kemudian disusul dengan Masjid Nabawi di Madinah3. Kedua masjid ini dibangun atas dasar ketakwaan, dan setap masjid seharusnya memiliki landasan dan fungsi untuk mengantarkan umat Islam menjadi orang-orang yang bertaqwa. “Sesungguhnya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tdak takut selain kepada Allah. Maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk”. Ekspresi ketaqwaan yang dimaksud sangat luas dan beragam sejalan dengan tugas kehidupan manusia sebagai khalifah Allah di muka bumi. Dengan demikian masjid menjadi pusat bergeraknya tugas kekhalifahan setap umat Islam dalam kehidupan dengan landasan taqwa.
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society |
Divisions: | Research and Community Service (Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat) |
Depositing User: | Miftahus Sholehudin |
Date Deposited: | 31 May 2017 10:42 |
Downloads
Downloads per month over past year
Origin of downloads
Actions (login required)
View Item |