Khasanah, Umrotul, Cholil, Mufidah, Wicaksono, Ahmad Tibrizi Soni ORCID: https://orcid.org/0000-0001-8643-1351, Dzikrullah, Harits Dijani, Amani, Nazwa Nur, Moi, Roiyyan Mohammad and Qurani, Adz Dzikroh Aliya (2024) Membangun Qaryah Thayyibah: Masyarakat berdaya bebas rentenir pasca pandemi COVID-19. Resona : Jurnal Ilmiah Pengabdian Masyarakat, 8 (1). pp. 1-11. ISSN 2614-2481
Text
19311.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (404kB) |
Abstract
Penggunaan praktik peminjaman dari rentenir sering kali terkait dengan eksploitasi ekonomi, terutama di kalangan masyarakat yang memiliki keterbatasan dalam mengakses lembaga keuangan formal. Di beberapa wilayah di Indonesia, seperti di Kelurahan Merjosari, kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, praktik ini masih berlangsung dan bahkan semakin meningkat setelah terjadinya ketidakstabilan ekonomi masyarakat pasca pandemi Covid-19. Oleh karena itu, tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah memberikan bimbingan kepada masyarakat agar dapat melepaskan diri dari praktik rentenir dan mengembalikan daya ekonomi mereka. Program ini menggunakan metode Participatory Action Research (PAR). Hasil dari kegiatan pengabdian ini menunjukkan bahwa program pemberdayaan berdampak positif pada peningkatan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat. Masyarakat yang sebelumnya terjebak dalam utang rentenir berhasil mendirikan koperasi ekonomi yang berkelanjutan dengan prinsip ekonomi syariah. Tindak lanjut dari program ini melibatkan kegiatan pemantauan dan evaluasi yang berkelanjutan, pelatihan kompetensi, pengembangan koperasi, dan sosialisasi literasi keuangan. Kegiatan ini juga menggarisbawahi pentingnya partisipasi aktif masyarakat dan peran pemerintah dalam mendukung pemberdayaan sehingga masyarakat dapat menjadi masyarakat yang mandiri secara ekonomi.
Item Type: | Journal Article |
---|---|
Keywords: | pemberdayaan masyarakat; Covid-19; Participatory Action Research (PAR); rentenir; ekonomi syariah |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140219 Welfare Economics 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160810 Urban Sociology and Community Studies 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society |
Divisions: | Faculty of Economics > Department of Islamic Banking |
Depositing User: | Ahmad Tibrizi Soni Wicaksono |
Date Deposited: | 04 Jun 2024 09:26 |
Downloads
Downloads per month over past year
Origin of downloads
Actions (login required)
View Item |