Efek moderasi financial literacy atas pengaruh determinan faktor nilai perusahaan

Ahmad, Yusuf Falaqi and Wardana, Guntur Kusuma ORCID: https://orcid.org/0000-0001-7901-1228 (2024) Efek moderasi financial literacy atas pengaruh determinan faktor nilai perusahaan. I-FINANCE: a Research Journal on Islamic Finance, 10 (1). pp. 16-35. ISSN 2615-1081

[img] Text
19745.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (473kB)

Abstract

Tujuannya agar perusahaan tetap tumbuh dan berjalan dengan lancar, sehingga berdampak baik bagi kesejahteraan finansial emiten atau pemegang saham. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pengaruh moderasi Financial literacy terhadap nilai perusahaan dan kepentingan relatif profitabilitas, keputusan investasi, dan kebijakan dividen. Populasi dalam penelitian ini merupakan anggota IFSB sebanyak 186. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling sehingga ditemukan 11 perbankan syariah di wilayah Asia sebagai sampel. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diambil dengan mengakses laporan keuangan tahunan setiap bank syariah di situs resminya dengan tahun periode 2019–2022. Dengan memanfaatkan alat analisis model regresi berganda pada data panel serta melakukan uji interaksi, yang umumnya dikenal sebagai analisis regresi moderasi menggunakan Eviews 10. Hasil temuan menunjukkan bahwa secara parsial keputusan investasi dan profitabilitas secara signifikan mempengaruhi nilai perusahaan, namun tidak dengan kebijakan dividen yang tidak memiliki peran besar dalam mempengaruhi nilai perusahaan. Financial literacy terbukti memoderasi pengaruh profitabilitas dan keputusan investasi terhadap nilai perusahaan tetapi tidak dapat memoderasi kebijakan dividen dalam mempengaruhi nilai perusahaan. Kesimpulannya profitabilitas dan keputusan investasi memiliki kontribusi besar terhadap kenaikan nilai perusahaan dan dapat diperkuat oleh financial literacy sedangkan kenaikan kebijakan dividen malah menurunkan nilai perusahaan.

Item Type: Journal Article
Keywords: profitability; investment decisions; dividend policies; company value; sharia bank; Asia
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150201 Finance
Divisions: Faculty of Economics > Department of Islamic Banking
Depositing User: Guntur Kusuma Wardana
Date Deposited: 19 Jun 2024 13:49

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item