Konsep keadilan perempuan dalam Islam perspektif Asghar Ali Engineer

Jannah, Rauzatul and Sumbulah, Umi (2023) Konsep keadilan perempuan dalam Islam perspektif Asghar Ali Engineer. An - Natiq: Jurnal Kajian Islam Interdisipliner, 4 (1). ISSN 2798-0200 ; E-ISSN 2777-0176

[img] Text
20065.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

ENGLISH

The injustice of women is still rampant today. People often use religious teachings to perpetuate patriarchal systems. The purpose of this study is to examine the concept of women's justice in Islam from the perspective of Asghar Ali Engineer. This research uses qualitative methods with a library research approach, namely research conducted by reading the concept of equality of women used in the book "The Right of Women in Islam", data collection techniques in this study are carried out by reading, understanding, and examining parts of the book that are relevant to the theme of discussion, then content analysis is carried out to obtain a clear understanding of the information or data obtained. The result of this study is the concept of women's justice in Islam perspective Aghar Ali Engineer can be seen in his thoughts which are summarized on several themes, namely: Asghar criticism of women's justice, women's leadership, women's testimony, inheritance of women, women in marriage, and women and divorce. From these themes have shown about the various criticisms made by Asghar in order to defend women's justice, it can be understood that Asghar rejects various legal foundations that normatively degrade women.

INDONESIA

Ketidakadilan kaum perempuan masih merajalela sampai saat ini. Masyarakat seringkali menggunakan ajaran agama untuk melanggengkan sistem patriarki. Tujuan penelitian ini adalah untuk menelaah konsep keadilan perempuan dalam Islam perspektif Asghar Ali Engineer. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan library research, yaitu penelitian yang dilakukan dengan cara membaca konsep equality of women yang digunakan dalam buku “The Right of Women in Islam”, teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan membaca, memahami, dan memeriksa bagian buku yang relevan dengan tema pembahasan, kemudian dilakukan analisis isi untuk memperoleh pemahaman yang jelas tentang informasi atau data yang diperoleh. Adapun hasil penelitian ini adalah konsep keadilan perempuan dalam Islam perspektif Asghar Ali Engineer dapat terlihat dalam pemikirannya yang dirangkum pada beberapa tema, yaitu: kritik Ashar terhadap keadilan perempuan, kepemimpinan perempuan, kesaksian perempuan, pewarisan perempuan, perempuan dalam perkawinan, dan perempuan dan perceraian. Dari tema- tema tersebut telah menunjukkan tentang berbagai kritik yang dilontarkan Asghar demi membela keadilan perempuan, dapat dipahami bahwa Asghar menolak berbagai landasan hukum yang secara normatif merendahkan perempuan.

Item Type: Journal Article
Keywords: reliability; female; Asghar Ali Engineer; keadilan; perempuan; Asghar Ali Engineer
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170105 Gender Psychology
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180114 Human Rights Law
Divisions: Faculty of Sharia and Law > Department al-Ahwal al-Syakhshiyyah
Depositing User: Indar Ristamonika Erdiana
Date Deposited: 23 Jul 2024 15:19

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item