Skrining dan pengobatan gratis penyakit hipertensi di desa Pandansari

Mutiah, Roihatul (2014) Skrining dan pengobatan gratis penyakit hipertensi di desa Pandansari. Community Service Report. Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim, Malang. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (full text)
2034.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (888kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan survey yang telah dilaksanakan, dapat diperoleh informasi bahwa jumlah rumah yang rusak parah atau ambruk di wilayah desa pandansari adalah sekitar 300 rumah, sedangkan 80 % lainnya mengalami kerusakan cukup parah namun tidak ambruk. Kondisi tersebut diperparah dengan buruknya udara akibat abu vulkanik yang mengandung gas berbahaya dan ketebalan abu mencapai 20 cm. Bahkan sarana air bersih di wilayah tersebut juga rusak, sehingga masyarakat sulit memperoleh air bersih. Adanya pencemaran udara yang mengandung gas berbahaya, tidak adanya sarana air bersih dan rusaknya tempat tinggal yang terjadi mempengaruhi kondisi kesehatan masyarakat di wilayah tersebut. Desa Pandansari sebagai desa dengan dampak terparah perlu mendapat perhatian lebih dalam upaya pemulihan/recovery pasca bencana. Upaya recovery dapat meliputi fisik dan non fisik, seperti dalam hal ekonomi dan kesehatan. Dengan adanya percepatan recovery ini diharapkan kondisi ekonomi dan kesehatan warga Desa Pandansari segera kembali normal bahkan diharapkan mampu tumbuh kearah yang lebih baik. Berdasarkan survey kondisi riil masyarakat di desa Pandansari tersebut kami akan melakukan kegiatan pengabdian masyarakat di sana sebagai langkah recovery di bidang kesehatan terutama kesehatan penyakit degeneratif. Hal ini sebagai perwujudan rasa empati dan peduli pada sesama, yang juga selaras dalam ajaran Islam yang senantiasa menganjurkan untuk tolong menolong,

Item Type: Community Service
Keywords: hypertension; tekanan darah tinggi
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111799 Public Health and Health Services not elsewhere classified
Divisions: Faculty of Medical and Health Sciences > Department of Pharmacy
Depositing User: Dr. M.Kes. Roihatul Muti'ah
Date Deposited: 17 Aug 2017 19:56

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item