Pengembangan produk fitofarmaka dari fraksi etil asetat daun widuri (Calotropis gigantea) sebagai obat kanker payudara

Mutiah, Roihatul and Griana, Tias Pramesti (2015) Pengembangan produk fitofarmaka dari fraksi etil asetat daun widuri (Calotropis gigantea) sebagai obat kanker payudara. Research Report. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (full text)
2059.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kegagalan yang sering terjadi dalam pengobatan kanker, utamanya melalui kemoterapi adalah disebabkan karena rendahnya selektifitas obat-obat antikanker terhadap sel normal sehingga menimbulkan efek samping yang serius pada pasien. Selain itu kegagalan kemoterapi tersebut juga disebabkan karena resistensi sel kanker terhadap agen-agen kemoterapi. Fenomena resistensi tersebut membawa konsekwensi pada semakin meningkatnya dosis terapi (Conze et al, 2001). Oleh karena hal itu sampai saat ini masih perlu dikembangkan obat kemoterapi baru dalam mengatasi permasalahan tersebut di atas. Salah satu alternatif bahan obat yang bisa digunakan adalah dari bahan alam. Salah satu bahan alam yang menarik untuk diteliti adalah tanaman widuri (Calotrophis gigantea). Berdasar data peneitian sebelumnya didapatkan bahwa Fraksi etylasetat daun widuri mempunyai aktivitas antikanker paling kuat (IC50: 33.08 μg/mL) dan dosis yang berefek antikanker tersebut masih dalam batas aman terhadap pertumbuhan sel normal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mekanisme kerja fraksi etil asetat daun widuri dan mengembangkan menjadi produk fitofarmaka pendekatan metode Selective Apoptosis Antineoplastic Drug (SAAND) yaitu suatu metode pendekatan mekanisme kerja obat antikanker yang diharapkan memiliki aktifitas antikanker yang selektif hanya membunuh sel kanker tanpa membunuh sel normal yaitu melalui mekanisme apoptosis sel. Selanjutnya akan dilakukan uji in vivo dengan pendekatan uji aktivitas antikanker, uji ketoksikan akut dan uji teratogenik baik pada ekstrak maupun sediaan tablet. Pengujian ini diperlukan untuk mengetahui kisaran dosis terapi, keamanan obat , kemanan penggunaan pada ibu hamil sehingga obat memenuhi standart aman untuk dikonsumsi.

Item Type: Research (Research Report)
Keywords: Fitofarmaka; Calotropis gigantea; antikanker payudara
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1115 Pharmacology and Pharmaceutical Sciences > 111599 Pharmacology and Pharmaceutical Sciences not elsewhere classified
Divisions: Faculty of Medical and Health Sciences > Department of Pharmacy
Depositing User: Dr. M.Kes. Roihatul Muti'ah
Date Deposited: 18 Aug 2017 18:54

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item