Analisis teori Al-Dzari’ah terhadap keputusan Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama tentang kebolehan tren childfree di Indonesia (sertifikat hak cipta)

Miftahul Huda, Mahbub Ainur Rofiq dkk (2024) Analisis teori Al-Dzari’ah terhadap keputusan Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama tentang kebolehan tren childfree di Indonesia (sertifikat hak cipta). 000798008.

[img] Text
21306.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Artikel ini mengkaji keputusan Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama mengenai kebolehan tren childfree di Indonesia dalam kacamata teori al-dzari’ah. Tren childfree yang semakin marak di era modern memang banyak menimbulkan belbagai pandangan dan kontroversi, khususnya dalam aspek ekonomi, kesehatan, dan budaya. Melalui teori al-dzari’ah yang menekankan pada upaya preventif untuk mencegah kemudlaratan, artikel ini mengeksplorasi lebih dalam tentang fatwa tersebut terkait potensi dampak dari tren childfree ini. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan analisis kritis terhadap isi fatwa, untuk mengkaji ulang isi fatwa LBM NU tentang tren childfree tersebut beserta dampaknya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa fatwa LBM NU tentang kebolehan tren childfree ini, pada aspek penerapannya masih dapat dibenarkan selama tidak memutus potensi kelahiran secara permanen. Namun, kebolehan itu berlaku bagi individu tanpa adanya upaya propaganda atau kampanye secara masif, dan tidak menjadikan tren ini sebagai ideologi dengan menganggap keberadaan anak sebagai hal yang buruk. Selain itu, keputusan childfree harus diimbangi dengan melakukan memeriksakan kesehatan reproduksi perempuan secara berkala, sebagai upaya preventif terjadinya dampak negatif secara jangka panjang pada aspek kesehatan (sadd al-dzari’ah).

Item Type: Hak Cipta
Keywords: al-dzari'ah; bahtsul masail; childfree
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180113 Family Law
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180119 Law and Society
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180122 Legal Theory, Jurisprudence and Legal Interpretation
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012801 Pernikahan (Secara Umum)
Divisions: Faculty of Sharia and Law > Department al-Ahwal al-Syakhshiyyah
Depositing User: Mahbub Ainur Rofiq
Date Deposited: 15 Nov 2024 13:41

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item