Fannani, Bakhruddin ORCID: https://orcid.org/0000-0002-8470-2397, Ma'arif, A. Samsul ORCID: https://orcid.org/0000-0001-5086-9458 and Arifuddin, Nur (2024) Pelatihan moderasi beragama bagi komunitas pemuka agama Kecamatan Blimbing Kota Malang untuk memperbaiki kualitas religiusitas umat Islam. Research Report. UIN Maliki Malang.
Text
21762.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Kecamatan Blimbing merupakan kecamatan yang terletak di bagian utara wilayah Kota Malang. Blimbing merupakan satu dari tiga kecamatan tertua di wilayah Kota Malang sejak ditetapkan menjadi Kotapraja. Kecamatan Blimbing bisa dibilang merupakan pintu masuk menuju Kota Malang dari sebelah utara.
Berdasarkan laman resminya, Kecamatan Blimbing memiliki luas area 17,76 kilometer persegi. Secara administratif, di sebelah utara Kecamatan Blimbing berbatasan langsung dengan Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Sementara di sebelah timur, kecamatan ini berbatasan langsung dengan Kecamatan Kedungkandang dan Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang. Sedangkan di sebelah selatan Kecamatan Blimbing berbatasan langsung dengan Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Lalu, di sebelah barat, kecamatan ini berbatasan langsung dengan Kecamatan Lowokwaru.
Awalnya, Kantor Kecamatan Blimbing berada di Jalan Bantaran. Namun, mulai 2002 untuk mengurus administrasi kependudukan, wargasetempat bisa datang ke Kantor Kecamatan Blimbing Kota Malang yang beralamatkan di Jalan Raden Intan Kavling 14 Kota Malang. Saat ini, Kecamatan Blimbing memiliki total 11 kelurahan. Mulai dari Kelurahan Kesatrian, Kelurahan Polehan, Kelurahan Purwantoro, Kelurahan Bunulrejo, Kelurahan Pandanwangi, Kelurahan Blimbing, Kelurahan Purwodadi, Kelurahan Arjosari, Kelurahan Balearjosari, Kelurahan Polowijen, dan Kelurahan Jodipan.
Beberapa tahun ini di Indonesia banyak terjadi pelanggaran terhadap hak-hak umat dalam melakukan peribadatan, provokasi antar umat beragama,ataupun tindak terorisme yang mengatasnamakan agama. Hal inilah yang melatarberlakangi adanya gerakan “Moderasi Beragama” yang digaungkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Moderasi Beragama menjadi isu penting pada beberapa tahun terakhir. Penguatan Moderasi Beragama itu sendiri menjadi salah satu program prioritas presiden yang tidak lain bertujuan untuk menegaskan bahwa kerukunan bukanlah hal yang bisa diwujudkan dengan cara yang mudah. Akan tetapi, harus dirumuskan melalui sebuah sosialisasi, kampanye, dan program terukur yang terstruktur, sistematis dan massif. Masyarakat Blimbing kota Malang perlu menerima pelatihan moderasi beragama agar tercipta nuansa perdamaian.
Item Type: | Research (Research Report) |
---|---|
Keywords: | moderasi beragama, pelatihan, religiusitas |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130109 Pesantren (Islamic boarding school) 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160806 Social Theory |
Divisions: | Faculty of Sharia and Law > Department al-Ahwal al-Syakhshiyyah |
Depositing User: | ahmad samsul ma'arif |
Date Deposited: | 02 Dec 2024 14:18 |
Downloads
Downloads per month over past year
Origin of downloads
Actions (login required)
View Item |