Responsive Banner

Pembelajaran Qira’atul kutub pendekatan teori semantik kontekstual: Mahasiswa prodi Hukum Keluarga Islam UIN Maliki Malang (sertifikat hak cipta)

Syuhadak, Muh Zamroni dkk (2024) Pembelajaran Qira’atul kutub pendekatan teori semantik kontekstual: Mahasiswa prodi Hukum Keluarga Islam UIN Maliki Malang (sertifikat hak cipta). 000775019.

[img] Text
22684.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh teori semantik kontekstual dalam mengembangkan keterampilan Qirâ’ah al-Kutub bagi mahasiswa Program Studi Hukum Keluarga Islam di UIN Maliki Malang. Sebagai penelitian lapangan (field research) yang bersifat kualitatif deskriptif, penelitian ini menggunakan data primer dari Prodi HKI Fakultas Syariah UIN Maliki Malang, dosen mata kuliah Qirâ’ah al-Kutub, mahasiswa, dokumen jurusan, dan observasi. Teknik pengumpulan data meliputi dokumentasi, observasi, wawancara, dan angket. Analisis data dilakukan dengan metode analisis interaktif Miles dan Huberman, serta analisis deskriptif kualitatif dengan skala Stanfive. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi pembelajaran Qirâ’ah al-Kutub dengan pendekatan teori semantik kontekstual meliputi: (1) Persiapan Materi dan Sumber Belajar yang mencakup konteks Bahasa, Situasi, Emosi, dan Budaya dalam penyusunan silabus, indikator, dan instrumen evaluasi berbasis Mufradât; dan (2) Capaian Pembelajaran, yang mencakup metode aktif seperti diskusi, analisis teks, studi kasus, role-playing, terjemahan, dan proyek akhir. Kontribusi pembelajaran ini terbukti efektif, menurut responden, dalam membantu pemahaman makna teks, menggali makna mendalam, dan memberikan kejelasan maksud penulis. Selain itu, pemahaman konteks semantik memungkinkan mahasiswa memahami teks secara literal dan kontekstual, menjelaskan satuan bahasa, serta meningkatkan interpretasi teks, yang sangat penting dalam memahami teks hukum dan keagamaan.

Item Type: Hak Cipta
Keywords: Teori Semantik Kontekstual; Hukum Keluarga Islam
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2004 Linguistics > 200409 Arabic Linguistics > 20040901 'Ilmu al-Nahw (Arabic Syntax and Grammar)
Divisions: Faculty of Tarbiyah and Teaching Training > Department of Arabic Language Education
Depositing User: dian arsitades wiranegara
Date Deposited: 17 Dec 2024 11:36

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item