Responsive Banner

Kajian tipologi dan pemodelan perencanaan ruang pada gedung kantor kementerian agama kabupaten/kota

Mappaturi, Andi Baso, Husna, Ana Ziyadatul ORCID: https://orcid.org/0000-0003-2806-7787, Dewi, Fitria Amalia, Kurniawaty, Prima and Maulana, Rizqi (2024) Kajian tipologi dan pemodelan perencanaan ruang pada gedung kantor kementerian agama kabupaten/kota. Research Report. LP2M UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Malang. (Unpublished)

[img] Text
LAPORAN AKHIR +TTD.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji urgensi standarisasi ruang dan pola penataan Bangunan Gedung Kantor (BGK) Kementerian Agama Kabupaten/Kota untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan keagamaan di daerah. Sebagian besar kantor instansi vertikal Kementerian Agama masih dalam kondisi tidak ideal, baik karena kerusakan bangunan maupun ketiadaan gedung mandiri, yang berdampak pada kinerja pegawai dan kualitas layanan. Melalui klasifikasi tipologi berdasarkan PMA No. 19 Tahun 2019, penelitian ini mengidentifikasi 122 tipologi ruang yang mencakup 4 model tipe perencanaan: tipe A (3-4 seksi), tipe B (5-6 seksi), tipe C (7-8 seksi), dan tipe D (9-10 seksi), dengan perubahan pada orientasi ruang dan jumlah entrance bangunan. Standarisasi ini diharapkan dapat menjadi pedoman perencanaan yang memungkinkan pemanfaatan anggaran dan sumber daya yang optimal dalam pembangunan dan pemeliharaan kantor. Hasil penelitian juga memberikan kontribusi pada praktisi arsitektur, sipil, dan akademisi dalam mengembangkan desain kantor yang mendukung produktivitas dan kenyamanan pegawai, serta meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Item Type: Research (Research Report)
Keywords: Standar Ruang Bangunan Kantor; Tipologi Banguna; Perencanaan Ruang; Prototype Ruang
Subjects: 12 BUILT ENVIRONMENT AND DESIGN > 1201 Architecture > 120106 Interior Design
12 BUILT ENVIRONMENT AND DESIGN > 1201 Architecture > 120108 Architecture of Public Structures
12 BUILT ENVIRONMENT AND DESIGN > 1201 Architecture > 120108 Architecture of Public Structures > 12010801 Government Buildings
12 BUILT ENVIRONMENT AND DESIGN > 1201 Architecture
12 BUILT ENVIRONMENT AND DESIGN > 1202 Building
Divisions: Faculty of Technology > Department of Architecture
Depositing User: Ana Ziyadatul Husna
Date Deposited: 30 Dec 2024 14:25

Downloads

Downloads per month over past year

Loading...

Origin of downloads

Loading...

Actions (login required)

View Item View Item