Revolusi mental: memimpin sepenuh hati

Suprayogo, Imam (2016) Revolusi mental: memimpin sepenuh hati. Genius Media, Malang. ISBN 978-602-1033-14-2 UNSPECIFIED : UNSPECIFIED.

[img]
Preview
Text (full text)
2442.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Buku ini merupakan kumpulan pikiran-pikiran cerdas Prof. Imam Suprayogo yang ditulis setiap hari bakda Shubuh, dan diposting di facebook atau website pribadinya. Tidak sedikit orang yang menyukai gaya tulisan beliau. “Ringan, mudah dipahami, mengalir, inspiratif”, itulah beberapa komentar orang terhadap gaya tulisan Prof. Imam. Bahkan, ada juga yang berkomentar “tulisan Pak Imam itu sederhana, tapi mengandung pesan yang tidak biasa, karena menyingkap hal-hal yang kadang sepele tapi penting”.

Tahun 2013, buku yang ada di tangan pembaca ini pernah hadir dengan judul “Memimpin Sepenuh Hati”. Respons pembaca atas lahirnya buku ini luar biasa. Sehingga tidak heran jika buku ini termasuk salah satu buku yang –paling- dicari para pembaca, masyarakat luas. Memang, kalau kita perhatikan, akhir-akhir ini masyarakat Indonesia ‘haus’ akan pemimpin yang berhati. Fakta di lapangan, beberapa kasus korupsi justru dilakukan para pemimpin yang nota bene merupakan kaum terdidik, yang sudah seharusnya mengetahui ‘hitam’ dan ‘putih’nya kehidupan. Bahkan, anehnya hal tersebut terjadi dalam dunia pendidikan.

Masyarakat –tentu- akan merindukan pemimpin yang bisa menjalankan kepemimpinannya dengan sepenuh hati. Seorang pemimpin tidak hanya dituntut memiliki otak yang genius, namun pemimpin juga harus memiliki hati (yang) nurani. Oleh karena itu, memang benar, perlu ada gerakan revolusi mental di pelbagai aspek secara massif. Salah satunya, yang terpenting adalah melakukan revolusi mental pemimpin.

Buku “Revolusi Mental” ini dapat menjadi referensi andalan bagi pemimpin, calon pemimpin, atau siapa pun yang ingin menjalankan kepemimpinannya yang dilandasi dengan otak dan hati nurani. Buku ini kami persembahkan kepada generasi emas masyarakat Indonesia, baik yang sedang memimpin atau yang akan diberi amanat untuk memimpin. Selamat membaca, pastikan Anda akan meraih ‘emas’ dalam buku ini.

Item Type: Book
Keywords: Islamic leadership; transformation leadership
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130304 Educational Administration, Management and Leadership
Divisions: Faculty of Tarbiyah and Teaching Training > Department of Islamic Education
Depositing User: Faizuddin Harliansyah
Date Deposited: 02 Apr 2018 10:42

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item