Karakter molekuler kedelai (Glycine max) toleran kekeringan hasil induksi mutasi dengan mutagen EMS (ethyl methane sulfonate)

Savitri, Evika Sandi, Minarno, Eko Budi and Resmisari, Ruri Siti Karakter molekuler kedelai (Glycine max) toleran kekeringan hasil induksi mutasi dengan mutagen EMS (ethyl methane sulfonate). Research Report. Savitri, Evika Sandi. (Submitted)

[img] Text (full text)
4418.pdf - Submitted Version

Download (2MB)

Abstract

Kedelai memiliki nilai nutrisi yang tinggi dengan kandungan protein sekitar 35%. Indonesia memiliki ketergantungan yang tinggi pada import kedelai, dikarenakan produksi kedelai 700.000 – 800.000 ton/tahun sedangkan kebutuhan kedelai di Indonesia per tahun mencapai 2,2 juta ton 2,3 juta ton. Namun masih perlu dilakukan peningkatan hasil produksi. Usaha pemuliaan lebih terfokus pada meminimalkan kehilangan hasil pada kondisi kurang menguntungkan yaitu kekeringan dan memaksimalkan hasil panen pada kondisi yang menguntungkan. Mutagenik menggunakan EMS (Ethyl Methane Sulfonate) menunjukkan hasil yang lebih efektif dibandingkan menggunakan mutagen yang lain. Seleksi kedelai mutan tahan kering dilakukan dengan marka molekuler yaitu primer gen DREB1 dan P5CS. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial dengan menggunakan 2 faktor, 9 kombinasi perlakuan dan 3 kali ulangan, sebagai berikut: Faktor pertama adalah konsentrasi EMS yang terdiri dari 3 taraf, yaitu: K1 = 0,05%, K2 = 0,5%, K3 = 1%. Faktor kedua adalah lama perendaman dalam EMS yang terdiri dari 3 taraf, yaitu: L1 = 4 jam, L2 = 6 jam, L3 = 8 jam. Diperoleh hasil Konsentrasi EMS 0,03% dan 0,07% dengan lama perendaman 4 jam menunjukkan mutant yang memiliki karakter morfologi yang terpilih. Hasil ekspresi gen DREB pada metode PCR real time menunjukkan bahwa perlakuan EMS 0,07% dengan lama perendaman 4 jam menunjukkan ekspresi gen yang tertinggi. Hasil amplifikasi menggunakan gen DREB menunjukkan produk gen pada 800 bp.

Item Type: Research (Research Report)
Keywords: Kedelai (Glycine max); Mutagen; EMS (Ethyl Methane Sulfonate); Molekuler; DREB1; P5CS; Kekeringan
Subjects: 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0604 Genetics > 060499 Genetics not elsewhere classified
06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0607 Plant Biology > 060702 Plant Cell and Molecular Biology
Divisions: Faculty of Mathematics and Sciences > Department of Biology
Depositing User: Sandi Savitri
Date Deposited: 28 May 2019 11:28

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item