Mendeteksi pemahaman konsep perkalian mahasiswa calon guru madrasah ibtidaiyah melalui problem posing

marhayati, marhayati and Huda, Nuril (2019) Mendeteksi pemahaman konsep perkalian mahasiswa calon guru madrasah ibtidaiyah melalui problem posing. Madrasah: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Dasar, 12 (1). pp. 63-73. ISSN 2502-194X

[img]
Preview
Text (Fulltext)
5186.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (960kB) | Preview
Full text available at: http://ejournal.uin-malang.ac.id/index.php/madrasa...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman konsep perkalian matematika calon guru madrasah ibtidaiyah. Penelitian yang dilakukan merupakan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian yang dilaporkan merupakan mahasiswa calon guru madrasah ibtidaiyah di Universitas Islam Maulana Malik Ibrahim Malang. Ada 33 mahasiswa yang diambil sebagai subjek penelitian. Pengajuan soal matematika merupakan pembelajaran yang diterapkan didalam penelitian ini yakni pada matakuliah Pembelajaran Matematika. Hasil analisis data menunjukkan terdapat tiga kategori pemahaman konsep perkalian yaitu (1) paham konsep perkalian utuh sebanyak 33,3% artinya mampu menyebutkan definisi, mengetahui makna perkalian dan menunjukkan struktur perkalian dengan pengelompokkan objek, (2) paham konsep perkalian semu sebanyak 18,2% artinya mampu menyebutkan definisi, mengetahui makna perkalian tetapi belum dapat menunjukkan struktur perkalian dengan pengelompokkan objek, (3) tidak paham konsep perkalian sebanyak 48,5% artinya mampu menyebutkan definisi namun belum mengetahui makna perkalian dan gagal menunjukkan struktur perkalian dengan pengelompokkan objek.

Item Type: Journal Article
Keywords: konsep; perkalian; matematika; pengajuan soal
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
Divisions: Faculty of Tarbiyah and Teaching Training > Department of Teacher Education for Islamic Primary Schools
Depositing User: Marhayati Marhayati Marhayati
Date Deposited: 21 Feb 2020 23:20

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item