Variasi komposisi eluen pada isolasi steroid dan Triterpenoid alga merah Eucheuma cottonii dengan kromatografi kolom basah

Madjid, Armeida Dwi Ridhowati, Rahmawati, Dwi Anik and Fasya, Ahmad Ghanaim (2020) Variasi komposisi eluen pada isolasi steroid dan Triterpenoid alga merah Eucheuma cottonii dengan kromatografi kolom basah. Alchemy, 8 (1). pp. 35-40. ISSN 2086-1710

[img]
Preview
Text
7086.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (591kB) | Preview

Abstract

Senyawa steroid dan triterpenoid dalam fraksi petroleum eter alga merah Eucheuma cottonii telah diisolasi menggunakan kromatografi kolom basah. Isolasi dilakukan dengan cara ekstraksi maserasi menggunakan pelarut metanol. Ekstrak pekat metanol dihidrolisis dengan HCl 2 N dan dipartisi menggunakan pelarut petroleum eter. Senyawa steroid dan triterpenoid diuji fitokimia menggunakan reagen Lieberman Burchard. Fraksi petroleum eter dipisahkan menggunakan kromatografi kolom basah variasi komposisi eluen n-heksana:etil asetat dengan perbandingan 16:4; 17:3; dan 18:2. Hasil isolasi dimonitoring menggunakan kromatografi lapis tipis (KLT) analitik. Hasil monitoring yang terbaik diidentifikasi gugus fungsinya menggunakan FTIR. Hasil penelitian menunjukkan rendemen ekstrak metanol dan fraksi petroleum eter masing-masing sebesar 11,866% dan 8,03%. Pemisahan kolom dengan variasi komposisi eluen n-heksana:etil asetat terbaik adalah 18:2 dengan diperoleh 2 kelompok fraksi steroid dan 3 kelompok fraksi triterpenoid. Hasil analisis FTIR pada isolat steroid memberikan informasi gugus –OH, C=C, C-O, CH2, -C(CH3)2, sedangkan isolat triterpenoid memberikan informasi gugus –OH, C=O, C=C, CH2,-C(CH3)2. Gugus gem dimetil (-C(CH3)2)merupakan ciri khas rantai samping steroid ataupun triterpenoid.

Item Type: Journal Article
Keywords: Eucheuma cottonii; kromatografi kolom; steroid; triterpenoid; variasi komposisi eluen
Subjects: 03 CHEMICAL SCIENCES > 0301 Analytical Chemistry > 030108 Separation Science
03 CHEMICAL SCIENCES > 0305 Organic Chemistry
Divisions: Faculty of Mathematics and Sciences > Department of Chemistry
Depositing User: Users 1521 not found.
Date Deposited: 18 Nov 2020 13:25

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item