Membangun moderasi beragama dengan parenting wasathiyyah dan Perpustakaan Qur’ani di TPQ Nurul Iman Perumahan Karangploso View Desa Ngenep Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang

Afwadzi, Benny (2020) Membangun moderasi beragama dengan parenting wasathiyyah dan Perpustakaan Qur’ani di TPQ Nurul Iman Perumahan Karangploso View Desa Ngenep Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang. Research Report. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, Malang. (Unpublished)

[img] Text
7783.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Persoalan radikalisme dan terorisme di Indonesia sudah sangat nampak kian berbahaya. Bahkan, aksi tersebut sudah menyeret anak-anak di dalamnya. Misalnya saja bom bunuh diri di tiga gereja Surabaya pada tahun 2018 silam yang juga melibatkan empat orang anak yng notebenenya masih sekolah, bahkan yang menyedihkan dua diantaranya masih berada pada tingkatan Sekolah Dasar. Pengabdian ini berupaya untuk turut berkontribusi dalam menyelesaikan persoalan tersebut dengan bentuk pengabdian di lembaga pendidikan dasar Islam, yakni Taman Pendidikan al-Qur’an (TPQ) dengan kerangka besar moderasi beragama. Kegiatan yang dijalankan ada dua, yakni parenting yang bernuansa wasathiyah dan perpustakaan Qur’ani.
Rumusan masalah yang hendak dicari jawabannya dalam penelitian ini ada tiga, yaitu bagaimana kondisi moderatisme masyarakat TPQ Nurul Iman sebelum dilakukan pengabdian kepada masyarakat?; kedua, bagaimana realisasi program pengabdian kepada masyarakat dengan Parenting Wasathiyah dan Perpustakaan Qur’ani di TPQ Nurul Iman menggunakan metode PAR?; ketiga, bagaimana kondisi moderatisme masyarakat TPQ Nurul Iman pasca dilakukan pengabdian kepada masyarakat?
Penelitian ini menggunakan metode PAR (Participatory Action Research) dan dilakukan dalam jangka waktu tiga bulan. Metode PAR dalam penelitian ini dilakukan dengan langkah-langkah untuk menuju tujuan, yaitu perencanaan (plan), tindakan (action), pengamatan (observe) dan refleksi (reflect).
Penelitian ini menemukan beberapa kesimpulan. Pertama, mengenai aspek moderatisme, dijelaskan bahwa ada keluarga yang yang kepala keluarganya merupakan mantan narapidana kasus terorisme yang tinggal di perumahan Karangploso View ini. Begitu pula perumahan ini dikelilingi oleh perumahan-perumahan yang pernah ditangkap teroris di situ. Terdapat pula wali santri yang bersikap eksklusif yang kemudian anaknya tidak mengaji lagi di TPQ ini. Kedua, kegiatan parenting dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 15 Agustus 2020 dengan mengundang Yusuf Ratu Agung, M. Psi. dari Kampus Indonesia. Kegiatan ini mempunyai kendala undangan yang hadir tidak terlalu banyak karena masih dalam kondisi pandemi. Solusi yang dilakukan adalah dengan menyiarkan secara live lewat akun facebook Masjid al-Fath. Sementara itu, kegiatan pengadaan perpustakaan Qur’ani dilakukan dengan membuat perpustakaan anak-anak yang berisi buku-buku yang berhaluan moderat yang disebut peneliti dengan 3 N (No PKI, No Wahabi, dan No HTI). Peneliti dan guru-guru TPQ mendampingi santri-santri yang membaca di perpustakaan ini. Kendala yang ada di perpustakaan ini berupa masih minimnya buku yang ada. Solusi yang dilakukan adalah berkoordinasi dengan Takmir Masjid dan masyarakat untuk bersama-sama menambah buku-buku perpustakaan TPQ Nurul Iman. Ketiga, hasil dan perubahan yang didapatkan pada subjek binaan cukup baik, yakni adanya kesadaran moderasi dalam berbangsa dan bernegara. Mereka menyadari bahwa harus adanya kecintaan terhadap Indonesia dan adanya kesadaran bahwa perbuatan radikalisme dan terorisme merupakan perbuatan yang keji. Walaupun demikian, peneliti menyadari bahwa waktu yang singkat belumlah benar-benar dapat merubah pemahaman-pemahman yang cenderung radikal dan teror, akan tetapi paling tidak penelitian ini ikut berkontribusi ke arah itu.

Item Type: Research (Research Report)
Keywords: moderatisme; parenting wasathiyah; perpustakaan; TPQ
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science
Divisions: Faculty of Tarbiyah and Teaching Training > Department of Islamic Education
Depositing User: Benny Afwadzi
Date Deposited: 22 Jan 2021 12:56

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item