Membangun kapasitas perguruan tinggi Islam menuju visi peradaban Qur'ani

Mustofa, M. Lutfi (2013) Membangun kapasitas perguruan tinggi Islam menuju visi peradaban Qur'ani. Orasi Ilmiah . UIN Maliki Press, Malang. ISBN 978-602-958-481-83 UNSPECIFIED : UNSPECIFIED.

[img]
Preview
Text (Full text)
membangun.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (784kB) | Preview

Abstract

Saya ingin menegaskan kembali bahwa perubahan yang terjadi sangat cepat dalam berbagai segi kehidupan sosial saat ini, menuntut perguruan tinggi memiliki kapasitas lebih dalam memberikan respons secara cepat dan tepat. Dari segi pelaksanaan pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pelayanan publik setidaknya perguruan tinggi dapat diandalkan oleh masyarakatnya, sehingga mampu bertahan secara signifikan di tengah arus perubahan tersebut. Terutama, bagi perguruan tinggi Islam masalahnya bukan sekedar mengejar ketertinggalan dan menjawab tantangan perubahan sosial, namun lebih dari itu adalah tuntutan dalam memenuhi misi khusus keislaman. Dalam konteks pendidikan, misi khusus keislaman itu adalah bagaimana proses pendidikan di perguruan tinggi Islam menciptakan mekanisme pengajaran dan penelitian yang mampu membuka ruang berfikir setiap mahasiswa untuk memahami realitas sebagaimana al-Qur’an memandangnya. Pandangan paradigmatik seperti ini sangat perlu ditekankan agar ilmu pengetahuan yang diajarkan pada lembaga-lembaga pendidikan Islam, semisal UIN Maliki, dapat membentuk kognisi, sikap, dan sekaligus perilaku mahasiswa selaras dengan visi, idealitas, prisma, dan pandangan dunia Kitab Suci (al-Qur’an). Dengan demikian, jika peradaban di sini dapat dipahami sebagai manifestasi dari totalitas budaya spiritual dan material kumpulan individu, maka melalui pendidikan di UIN Maliki diharapkan pintu peradaban Qur’ani umat Islam akan terbuka kembali di masa akan datang.

Item Type: Book
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130302 Comparative and Cross-Cultural Education
Divisions: Faculty of Psychology
Depositing User: M. Lutfi Mustofa
Date Deposited: 26 Jan 2017 15:12

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item