Asramaisasi Pelajar Bahasa Arab dalam Penciptaan Bi'ah Arabiyah

Taufiqurrochman, R (2006) Asramaisasi Pelajar Bahasa Arab dalam Penciptaan Bi'ah Arabiyah. Research Report. Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim, Malang. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (full text)
2476.pdf - Accepted Version

Download (254kB) | Preview

Abstract

Asramaisasi pelajar Bahasa Arab dianggap sebagai solusi terbaik dalam memecahkan problematika yang ada baik yang menyangkut faktor akademis maupun nonakademis. Dalam proses pembelajaran Bahasa Arab, arsamaisasi pelajar Bahasa Arab diyakini memiliki efektifitas dalam menciptakan Bi'ah Arabiyah (lingkungan berbahasa Arab). Hal ini karena di dalam proses asramaisasi tersebut terbuka lebar kesempatan bagi para pelajar untuk menjadi ‘pemakai bahasa’ dengan adanya pembiasaan, interaksi, dan komunikasi yang terjadi di antara mereka. Berdasarkan nilai manfaat tersebut, maka program asramaisasi pelajar Bahasa Arab menjadi trend baru yang diadakan dan berusaha dikembangkan di lembaga-lembaga pendidikan, baik di tingkat menengah bawah (SMP/MTs), tingkat menengah atas (SMU/MA), maupun tingkat perguruan tinggi. Para pengelola lembaga pendidikan berupaya keras menciptakan performance fisik lembaga yang disempurnakan dengan keberadaan asrama. Berbagai sebutan dilekatkan pada asrama tersebut seperti asrama pelajar, ma’had atau pesantren mahasiswa, dan sebagainya. Beberapa problematika yang muncul sehubungan program asramaisasi pelajar Bahasa Arab dalam rangka menciptakan Bi'ah Arabiyah, diantaranya yang menonjol adalah masalah urgensitas asramaisasi pelajar bahasa dan efektifitasnya, terutama bagi pelajar di tingkat pemula dan masalah strategi penciptaan Bi'ah Arabiyah di asrama pelajar Bahasa Arab yang erat hubungannya dengan menejemen lembaga. Penelitian ini berusaha mengungkap berbagai kendala yang muncul dalam penciptaan Bi'ah Arabiyah di asrama pelajar Bahasa Arab dan juga menawarkan beberapa solusi yang dirasa perlu untuk diterapkan guna mengatasi problem yang ada.

Item Type: Research (Research Report)
Keywords: Asramaisasi; Bi'ah; Bahasa Arab; Learning Environment
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130214 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy > 13021499 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy not elsewhere classified
Divisions: Faculty of Tarbiyah and Teaching Training > Department of Arabic Language Education
Depositing User: Taufiqurrochman R.
Date Deposited: 10 Apr 2018 19:54

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item